by

Pemdes Sidang Bandar Anom Merealisasikan DD-2023 Bangun Infrastruktur Jalan Usaha Tani

Mesuji,ForRakyat.co.id- Pemerintah Desa Sidang Bandar Anom Kecamatan Rawa Jitu Utara Kabupaten Mesuji Lampung merealisasikan Dana Desa (DD) Tahun 2023 membangun infrastruktur jalan usaha tani mengunakan timbunan tanah merah, dengan di anggarkan sebesar Rp. 278.922.250; yang tertuang dalam APBDes untuk program ketahanan pangan tahun 2023, proses pengejaanya sudah selesai dikerjakan.

Kepala Desa Sidang Bandar Anom,Wahyudin, saat dihubungi via telpon mengatakan,” Kami pemerintah Desa berkerja sama dengan masyarakat setempat saat ini telah melasanakan pekerjaan pembangunan luas jalan usaha tani yang mana kegiatan tersebut terletak di RT 04, RW 01 Desa Sidang Bandar Anom, Volume bangunanya Panjang 2000 meter Lebar 2,5 meter Tebal 0.15 Cm,”Jelasnya Jum’at(13/12/2023)

“Kegiatan Peningkatan Jalan Usaha Tani ini diharapkan dapat membantu petani dalam meningkatkan produksi pertanian dan bertujuan untuk mempermudah akses para petani dalam memperluas jalur distribusi hasil pertanian serta meningkatkan pendapatan petani demi memajukan tingkat perekonomian masyarakat setempat.” Tutup Wahyudin Kades Sidang Bandar Anom.(Pub/Has)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.